Pemdes Jatimulyo Gelar Buka Puasa Bersama
Jati Agung, hariansatelit.com
Sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat dan karunia dari Allah SWT serta dalam rangka pembinaan keagamaan yang menjadi bagian prioritas dalam pembangunan serta untuk mempererat tali silaturahmi, Pemerintah Desa (Pemdes) Jatimulyo, Kecamatan Jati Agung, Kabupatan Lampung Selatan (Lamsel) menggelar acara buka puasa bersama dengan jajaran aparatur desa, BPD di Balai Desa setempat, Minggu (24/3/2024) sore.
Pada acara tersebut juga disampaikan perombakan aparatur desa dari RT hingga Sekretaris Desa (Sekdes).
Kepala Desa Jatimulyo H. Sumardi, SE dalam sambutannya mengatakan bahwa bulan suci Ramadhan ini begitu spesial bagi umat Islam, dimana terdapat perintah untuk melaksanakan ibadah puasa.
Hakekatnya adalah agar kita mampu menahan diri dari sesuatu yang halal seperti makan dan minum serta hawa nafsu dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari tanpa ada yang mengawasi dan mengontrol karena kita yakin bahwa Allah Maha Melihat dan Maha Mengawasi.
Pada kesempatan itu, Sumardi juga menyampaikan kegiatan buka puasa bersama ini sebagai ajang silaturahmi masyarakat Jatimulyo.
“Semoga kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi sesama warga Jatimulyo,” kata dia.
Dalam kesempatan dan suasana yang penuh kekeluargaan itu, Sumardi juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriah kepada masyarakat dan seluruh tamu undangan yang hadir. “Semoga seluruh amalan kita di bulan puasa ini mendapat pahala dari Allah SWT, aamiin,” ujarnya.
Kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama ini merupakan agenda tahunan yang selalu kita laksanakan pada bulan Ramadan. Melalui momentum ini, marilah kita bersama-sama terus meningkatkan iman, amal soleh, serta mengisi bulan Ramadan 1445 H ini dengan segala amal kebaikan. Karena, setiap perbuatan baik yang kita laksanakan di bulan yang mulia ini, tentunya akan mendapat pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT,” ujarnya.
Dalam momentum bulan Ramadan 1445 H ini, Sumardi mengajak semua pihak selalu memperbanyak rasa syukur atas segala rahmat dan nikmat dari Allah SWT, sehingga dalam kondisi yang sehat, semua dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan baik dan sempurna.
Untuk itu, kata Sumardi umat Islam diminta selalu bertekad mengisi bulan Ramadan ini dengan setiap amal kebaikan dan nantinya akan memperoleh predikat takwa.
“Melalui momentum silaturahmi dan buka puasa bersama ini, saya juga mengajak kita semua untuk selalu meningkatkan semangat kerja dan selalu memberikan kontribusi terbaik untuk kemajuan pembangunan, khususnya di Desa Jatimulyo yang kita cintai ini. Mari kita semua selalu bersatu padu dan menjaga kebersamaan serta kekompakan untuk kepentingan dan kemajuan daerah kita ini,” tambahnya.
Sumardi menyampaikan dukungan seluruh komponen masyarakat menjadi faktor penting indikator keberhasilan saya dalam mengemban tugas, Jatimulyo adalah milik kita bersama Jatimulyo adalah harga diri kita.
“Saya ingin masyarakat Jatimulyo hidup dalam semangat saling mencintai memberi kebaikan dan saling menutupi kelemahan serta memberikan kesejukan,” harapnya. (Mar)o