Sabtu, September 7, 2024
Lampung Timur

Pemkab Lamtim Launching Digitalisasi Layanan Pos Universal

Lampung Timur, hariansatelit.com

Wakil Bupati Lamtim Azwar Hadi mengatakan bahwa, Layanan Pos Universal adalah layanan pos jenis tertentu yang wajib dijamin oleh pemerintah untuk menjangkau seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang memungkinkan masyarakat mengirim dan/atau menerima kiriman dari satu tempat ke tempat lain di dunia.

“Penyediaan Layanan Pos Universal diberikan sebagai kehadiran Negara dalam mendukung ketersediaan akses layanan pos bagi masyarakat di seluruh Indonesia sehingga dapat mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitar kantor LPU,” kata Azwar Hadi saat acara Launching Peresmian KCP LPU Baru dan Standarisasi KCP LPU Raman Utara 34154, di Halaman Kantor Pos Desa Raman Utara Kecamatan Raman Utara, Senin (27/11/2023).

“Atas nama pribadi dan selaku Wakil Bupati Lampung Timur sangat mengapresiasi Kegiatan ini dan sangat berterima kasih sekali serta mendukung dengan adanya KCP LPU yang baru sehingga pelayanan terhadap Masyarakat akan lebih bagus lagi,” lanjutnya.

Sementara, dalam kesempatan yang sama Dirjen PPI Kemenkominfo Wayan Toni Supriyanto menyampaikan, dalam rangka Launching 84 Kantor Layanan Pos Universal (LPU) baru dan Standarisasi Kantor LPU Raman Utara, Peresmian 84 KCP LPU baru Se-Indonesia di pusatkan di KCP Kantor Pos Kecamatan Raman Utara Lampung Timur.

“Raman utara merupakan tempat yang sangat berkesan di hati, karena di sinilah Saya dilahirkan, tumbuh, dan besar dengan penuh kasih sayang, keakraban, dan kerukunan warganya yang sangat harmonis.

Karena hal inilah maka di sini, pada hari ini, dilaksanakan launching pembukaan 84 kantor LPU baru dan standarisasi kantor LPU tahun anggaran 2023 dan diharapkan dapat berguna bagi Masyarakat di wilayah ini,“ ujarnya.

Dikatakannya, dengan penambahan 84 Kantor LPU Baru di seluruh wilayah Indonesia, khususnya di Wilayah Regional I (Sumatera) sebanyak 37 Kantor LPU,Regional V (NTT dan NTB) sebanyak 11 Kantor LPU dan 36 Kantor LPU di Regional VI (Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua) dalam Tahun berjalan ini.

“Semoga optimalisasi pencapaian target keluaran layanan pos universal dan pemenuhan akses titik layanan pos yang belum terjangkau dapat terpenuhi serta diharapkan seluruh Kantor LPU diselenggarakan dengan lebih baik, akuntabel, transparan sehingga dapat menjadi fasilitasi bagi UMKM, dapat mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi digital nasional, meningkatkan kualitas layanan pos, serta memperluas cakupan layanan dan konektifitas dan pemerataan akses layanan pos di Wilayah sekitar Kantor LPU dan Wilayah Indonesia pada umumnya,“pungkasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kadis Kominfo Kabupaten Lamtim, Mansur Syah, Dirjen PPI Kemenkominfo Wayan Toni Supriyanto, Direktur Utama PT Pos Indonesia, Bapak Faizal Rochmad Djoemadi, Direktur Business Development and Portfolio Management PT Pos Indonesia (Persero), Bapak Prasabri Pesti, Direktur Pos, Bapak Gunawan Hutagalung. (Nasir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *