Operasi Zebra Krakatau 2025, Kapolres Lamtim Komitmen Wujudkan Keamanan Berlalu Lintas
Lampung Timur, hariansatelit.com
Polres Lampung Timur menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Krakatau 2025 sebagai langkah strategis dalam meningkatkan disiplin dan keselamatan berlalu lintas di wilayah Kabupaten Lampung Timur. Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Timur, AKBP Heti Patmawati, dan diikuti oleh seluruh jajaran kepolisian serta unsur pemerintah daerah, Senin (17/11/2025).
Kegiatan berlangsung khidmat dengan dihadiri sejumlah pejabat daerah, di antaranya Bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah, Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Timur Pofrizal, Kasat Pol PP, serta perwakilan OPD terkait.
Dalam sambutannya, Kapolres Lampung Timur AKBP Heti Patmawati menegaskan bahwa Operasi Zebra Krakatau 2025 merupakan bentuk komitmen Polri untuk meningkatkan ketertiban lalu lintas serta menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya.
“Operasi ini bukan hanya penegakan hukum, tetapi juga upaya edukasi dan pencegahan. Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman, tertib, dan nyaman dalam berkendara,” tegas Kapolres.
Bupati Lampung Timur, Ela Siti Nuryamah, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan operasi ini. Menurutnya, keselamatan berlalu lintas tidak dapat dicapai hanya oleh kepolisian, tetapi memerlukan kesadaran dan partisipasi seluruh masyarakat.
“Pemerintah daerah sangat mendukung langkah Polres Lampung Timur. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama. Semoga operasi ini dapat meningkatkan disiplin masyarakat dan menekan angka kecelakaan,” ujar Bupati.
Apel gelar pasukan ini juga menjadi momentum penguatan sinergi antara Polri, pemerintah daerah, aparat penegak hukum, serta stakeholder terkait dalam menciptakan ruang publik yang aman dan tertib. Dengan pendekatan publik sentris, Operasi Zebra Krakatau 2025 diharapkan mampu memberikan dampak positif langsung bagi masyarakat, terutama dalam menumbuhkan budaya berlalu lintas yang lebih baik.
Operasi Zebra Krakatau 2025 akan berlangsung secara terkoordinasi di seluruh wilayah Lampung Timur dengan fokus pada pelanggaran prioritas seperti tidak menggunakan helm SNI, berkendara melebihi batas kecepatan, menggunakan ponsel saat berkendara, dan pelanggaran lainnya yang berpotensi membahayakan pengguna jalan.
Melalui kegiatan ini, Polres Lampung Timur mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keselamatan berlalu lintas demi terciptanya Kabupaten Lampung Timur yang lebih aman, tertib, dan humanis. (Nasir)
